CIAMIS,FORMAS.CO.ID-Pemerintah Provinsi Jawa Barat atau Pemprov menggelar kegiatan halal bihalal Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriah seluruh Kepala daerah Kabupaten dan Kota Se-Jawa Barat,di aula barat Gedung Sate, Bandung, Rabu (11/05/2022).Bupati Ciamis Herdiat Sunarya,turut menghadiri acara halal bihala tersebut.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, menyampaikan, acara silaturrahmi halal bihalal dapat kembali dilaksanakan mengingat kondisi Covid saat ini,yang sudah melandai di Jawa Barat.
"Silaturrahmi ini, penting karena dua tahun kita tidak bisa melaksanakannya akibat pandemi, dan terasa sekarang bahwa silaturrahmi adalah salah satu nikmat Allah,yang terasa mahal,"ujarnya.
Baca Juga: Satreskrim Polres Ciamis,Tangkap Pelaku Curat
"Atas nama pribadi dan pemprov Jawa Barat saya ucapkan mohon maaf lahir batin kepada seluruh SKPD dan Seluruh Kepala Daerah se Provinsi Jawa Barat. Sampaikan juga kepada masyarakat di Kabupaten /Kota,dan bapak Ibu semua,"tambahnya.
Gubernur mengatakan,seiring dengan menurunnya kasus Covid.Ia mengajak seluruh kepala daerah untuk kembali fokus terhadap visi misi, yang sempat tertunda akibat pandemi.
"Mari setelah lebaran ini,seluruh kepala daerah semangat fokus mengembalikan yang dulu terpuruk dan melompatkan visi misi yang sempat tertunda akibat pandemi,"ucapnya.
Baca Juga: Diduga Alami Rem Blong,Truk Tronton di Tasikmalaya Terguling
Gubernur meyebutkan,terdapat banyak sekali manfaat,yang dapat diraih dari kegiatan silaturrahmi ini.Diantaranya sebagai bentuk keimanan kita pada Allah, lebih dekat dengan Allah, dijauhkan dari api neraka, menambah pahala dan memperluas rezeki.
"Selain itu,manfaat lainya yang akan diperoleh, yaitu jauh dari stres, meningkatkan imunitas, meningkatkan kebahagiaan dan menyelesaikan masalah,"katanya.
Artikel Terkait
Polres Tasikmalaya,Terjunkan Badut Karakter untuk Hibur Pemudik
Terjadi Percobaan Pencurian dan Kekerasan,Ini Penjelasan Kapolres Ciamis
Amblasnya Jalan Raya Cireki, Kapolres Sumedang Lakukan Koordinasi Kementerian PUPR
Parkir Raib,Kendaraan Mobil Dinas Desa Sukamenak Kabupaten Tasikmalaya
Hari Pertama ASN Pemkot Cimahi Masuk Kerja Capai 94 Persen
Ketua DPRD : Minta Walikota Yana Mulyana, Tambah CCTV di Lokasi Rawan Copet
Wakil Ketua DPRD Minta, Polisi Tindak Tegas Pelaku Begal Resahkan Warga