CIAMIS,FORMAS.CO.ID-Muslim Bikers Indonesia atau MBI Ciamis menggelar kegiatan pengajian bekerjasama DKM Masjid Agung Kabupaten Ciamis Jawa Barat, Senin (16/05/2022).
Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra,mengatakan, menyambut baik hadirnya Muslim Bikers Indonesia (MBI) Ciamis,sebagai penambah kekuatan dalam berdakwah dan Syi'ar Islam.
"Hadirnya MBI di Ciamis ini,menambah kekuatan bagi umat dengan senantiasa menebarkan kebaikan dengan dakwah-dakwah nya,"ujarnya.
Baca Juga: Bupati Ciamis,Apresiasi Juara 1 Race 2 Thailand Talent Cup 2022
Menurut Yana,tantangan zaman ini, konsekuensinya terhadap dakwah itu sangat bertautan dan merupakan tantangan tersendiri bagi dakwah Islam.
"Perkembangan zaman ini, tentunya harus diimbangi dengan penyesuaian pelaksanaan dakwah itu sendiri. Baik dari sisi materi, metodologi, maupun media dakwah dengan tetap memperhatikan kondisi masyarakat dengan esensi,yang tetap,"ucapnya.
Pada intinya,kata Yana, esensi dari dakwah itu terdiri dari 4 hal, yaitu tauhid, akidah, ibadah dan muamalah. "Dan hadirnya MBI merupakan jawaban atas tantangan zaman hari ini, bahwa MBI sebagai media dakwah merupakan salah satu solusi terhadap gerakan dakwah hari ini, yang cukup berat,"ungakapnya.
Baca Juga: Seorang Warga di Tasikmalaya,Perbaiki Genting Bocor Tersengat Listrik
Lanjut Yana, berharap MBI dapat semakin maju, kuat dalam berdakwah dan menebar kebaikan pada setiap orang.
"MBI hadir untuk memberikan dakwah-dakwah menebarkan kebaikan pada komunitas lain.Maka saya berharap MBI ini semakin berkembang, semakin maju, semakin kuat dan senantiasa melakukan gerakan dakwahnya dan menebar kebaikan,"katanya.(**)
Artikel Terkait
Pameran Usung Ekonomi Hijau, UMKM Kota Bandung Tawarkan Berbagai Produk
Yana Mulyana : Semua Pihak di Minta, Berkolaborasi Masalah Sampah
Offroader Tasikmalaya Berjaya Dikejurnas Seri 2 di Sikuit Mandalika
Rumah Non Permanen, di Desa Cikangkung Ludes di Lalap Sijago Merah
Seorang Warga di Tasikmalaya,Perbaiki Genting Bocor Tersengat Listrik
Bupati Ciamis,Apresiasi Juara 1 Race 2 Thailand Talent Cup 2022